Copyright © Lantai Vespa
Design by Dzignine
Sabtu, 13 Juli 2013

Reuni Keluarga Abcde

FILE164
Waktu menunjukkan pukul 01:30 dini hari, sebentar lagi aku harus menyantap energi untuk persiapan puasa nanti. Sementara saat ini aku masih menelusuri jalan lurus yang panjang dan sepi.

"Kakeh segut entar ka adiz ?, Kamu sering datang ke adiz ?" aku bertanya pada temanku zainal yang juga sedang berkonsentrasi mengendari motor maticnya. "Enggak, cuman hari ini doang kok, anak - anak sering ngumpul ?" jawab zainal. "iya, hampir setiap minggu, kita kan udah punya empat band.".

Zainal adalah anggota keluarga kandungku yang beda ayah dan ibu, keluarga ABCDE. Itulah sebutan untuk perkumpulan sahabat pasukan monyet. Semua anggota keluarga ABCDE adalah sahabat terbaikku, tanpa terkecuali.

Ayahku Pahlawan Sampah

Panas, terik matahari sangat panas memanggang kulitku yang makin hitam dan tak terawat. Ini adalah keseharian yang tak pernah aku tinggalkan walau sakit sekalipun. Jika hanya demam atau hanya terjangkit penyakit sederhana lainnya, aku pasti tetap melakukan kegiatan ini. Asalkan masih bisa berjalan saja.

Aku adalah seorang pemulung. Ini adalah satu - satunya mata pencaharianku, dengan pekerjaan ini aku bisa tetap makan dan membiayai anakku bersekolah.

Aku tinggal berdua dengan anak laki - lakiku satu - satunya. Saat dia baru keluar dari rahim ibunya, aku merasa sangat bahagia. Anakku datang, harapanku, hartaku yang paling berharga. Aku manamainya "Elang".

Jumat, 12 Juli 2013

Sweet Seventeen Fika

Tepat pukul 07:00 aku di bangunkan oleh sinar matahari yang menyilaukan, alarm alamiku. Ini adalah hari pertamaku masuk SMA. SMA N 1 di daerahku, aceh. Sebenarnya aku ingin masuk SMA Swasta, tapi karena keuangan ayah sedang tidak memungkinkan, aku harus menerima keadaan ini. "Tak apalah, yang penting masih bisa sekolah."

Lantai Vespa


Di sekolah ini, yang sekarang berdiri dengan begitu tegaknya dengan lukisan – lukisan indah pada lantai kramiknya yang bersih nan indah aku belajar, termasuk bisa menulis.
Di tempat ini aku menorehkan segala kenangan dan sejarah tentang perkembanganku sendiri. Mengetik dan menulis di blog ini, ilmu yang aku dapat dari sekolah ini.
Lantai vespa, nama itu seketika membuatku jatuh cinta dan ingin mencantumkannya dalam blog sederhana ini. Nama yang terukir dari sebuah sejarah kelam sekolahku.
Sekolah yang awalnya berdiri dengan hanya beralaskan tanah dan debu yang sering kali kita pakai untuk praktik bertayammum.